Jumat, 12 Agustus 2011

SHALATNYA PARA NABI

Shalat lima waktu yang dikerjakan oleh umat Islam saat ini, sebenarnya berasal dari shalat para nabi-nabi terdahulu. Subuh. Manusia pertama yang mengerjakan shalat Subuh ialah Nabi Adam AS, yaitu saat Adam diturunkan dari surga ke bumi untuk menjadi khalifah ( pengelola ) di bumi, konon, Adam mengerjakan shalat dua rakaat, menjelang terbit fajar. Rakaat pertama; sebagai tanda syukur karena terlepas dari kegelapan malam, sedangkan rakaat kedua, bersyukur atas datangnya siang. Zhuhur. Manusia pertama yang mengerjakan shalat Zhuhur ialah Nabi Ibrahim AS, saat Allah SWT memerintahkan padanya agar menyembelih anaknya Nabi Ismil AS dan Allah menggantinya dengan seekor domba, seruan itu datang pada waktu tergelincir matahari, lalu sujudlah Nabi Ibrahim sebanyak empat rakaat. Ashar. Manusia pertama yang mengerjakan shalat Ashar ialah Nabi Yunus AS saat keluar dari perut ikan paus ( nun ). Ikan nun mengeluarkan Nabi Yunus dari dalam perutnya ke tepi pantai, dan ketika itu telah masuk waktu Ashar. Maka, bersyukurlah Nabi Yunus dengan mendirikan shalat empat rakaat karena terhindar dari empat kegelapan. Maghrib. Manusia pertama yang mengerjakan shalat Maghrib ialah Nabi Isa AS, yakni saat Allah mengeluarkan dari kejahilan dan kebodohan kaumnya, sedang waktu itu telah terbenam matahari, maka, Nabi Isa bersyukur dengan bersujud tiga kali. Isya. Konon manusia pertama yang mengerjakannya adalah Nabi Musa AS, ketika itu, Nabi Musa telah tersesat mencari jalan keluar dari negeri Madyan, sedang dalam dadanya penuh dengan perasaan duka cita. Allah SWT menghilangkan semua perasaan dukacitanya itu pada waktu malam, lalu, shalatlah Nabi Musa empat rakaat sebagai tanda bersyukur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar